PDM Kabupaten Wonosobo - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Wonosobo
.: Home > Berita > Wisuda dan Pelepasan Angkatan 23 SMK Mutu Wonosobo

Homepage

Wisuda dan Pelepasan Angkatan 23 SMK Mutu Wonosobo

Kamis, 15-06-2023
Dibaca: 117

Muhammadiyah.or.id. Wonosobo- Rabu 14 Juni 2023 SMK Muhammadiyah 1 Wonosobo atau disingkat SMK Mutu Wonosobo menggelar acara wisuda dan pelepasan angkatan 23. Wisudawan berjumlah 311 dari semua jurusan. Acara di mulai pukul 08.00 di Sasana Adipura Kencana Wonosobo dengan di hadiri oleh Kepala Sekolah SMK Mutu Wonosobo, Pengawas Pembina SMK Cabdin Wilayah IX, PDM Wonosobo, Majelis Dikdasmen, Komite Sekolah, dan jajaran IDUKA SMK Mutu Wonosobo serta seluruh walimurid wisudawan. 
 
Kepala sekolah SMK Mutu Wonosobo Setya Rahmawanto, S.E.M.M. menyampaikan "bahwa kegiatan wisuda ini adalah kegiatan dimana anak-anak mengawali titik pasca pendidikan selama 3 tahun." Beliau juga berpesan kepada seluruh wisudawan dan wisudawati untuk menggapai cita-cita setinggi mungkin dan tetap menjaga nama baik serta mengharumkan SMK Mutu Wonosobo. "Pada kesempatan ini, selaku Kepala SMK Mutu Wonosobo mengukuhkan dan menguatkan kepada wisudawan dan wisudawati SMK Mutu Wonosobo sebagai angkatan ke 23" pungkas beliau. 
Ketua Panitia, Arif Nugroho mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak sekolah dan pihak luar, tamu undangan dan semua pihak yang membantu, luar biasa semua jerih payah semoga dinilai ibadah oleh Allah Swt. "Ini adalah awal perjuangan yang akan kalian capai, yang akan kalian tempuh, dan selamat berjuang, selamat mengikuti alur, kuatkan iman jangan lupa bekal dari SMK Mutu menjadikan dasar untuk melangkah lebih lanjut." pesan beliau kepada wisuda angkatan 22. 
 
Adapun beberapa sambutan juga di sampaikan oleh Perwakilan Wisudawan Muh. Abid Yasir. Perwakilan Siswa oleh Arsya, PDM Wonosobo oleh Bambang Wen, Komite Sekolah Bpk. Sumarno dan Cabdin Pendidikan Wilayah IX Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Propinsi Jawa Tengah. 
 
Kegiatan Wisuda juga di warnai dengan pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi dari masing - masing jurusan.  Acara berjalan lancar di ikuti dengan antusias.

Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website