PDM Kabupaten Wonosobo - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Wonosobo
.: Home > Berita > Baitul Arqam RS PKU Muhammadiyah Wonosobo Angkatan ke 5 tahun 2023

Homepage

Baitul Arqam RS PKU Muhammadiyah Wonosobo Angkatan ke 5 tahun 2023

Senin, 12-06-2023
Dibaca: 133

Baitul Arqam adalah suatu bentuk Pembinaan di Muhammadiyah yang berorientasi pada pembinaan ideologi keislaman dan kepemimpinan. Baitul Arqam diambil dari salah satu nama sahabat Nabi Muhammad saw yang bernama Arqam bin Arqam, yang pada waktu itu rumahnya dijadikan pos/base camp dakwah Rasulullah. Tujuan kegiatan Baitul Arqam adalah untuk meningkatkan pemahaman keislaman, menciptakan kesamaan dan kesatuan sikap, integritas, wawasan dan cara berpikir di kalangan anggota persyarikatan dalam melaksanakan misi Muhammadiyah.

Kegiatan Baitul Arqam diselenggarakan untuk dapat lebih memahami hakikat Muhammadiyah yaitu Islam, mempelajari Muhammadiyah berarti mempelajari Islam, sehingga tidak terjadi kesalah pahaman seolah-olah ketika mengikuti Baitul Arqam akan mendapatkan doktrinasi mengenai Muhammadiyah. Disaat kita bekerja di Amal Usaha Muhammadiyah, maka sudah sewajarnya kita mempelajari dan memahami apa itu Muhammadiyah. Salah satu yang dipelajari dalam Baitul Arqam adalah Paham Agama dalam Muhammadiyah, yang menjelaskan prinsip prinsip ibadah yang benar. Muhammadiyah adalah gerakan Islam yang melaksanakan dakwah dan tajdid untuk terwujudnya masyarakat Islam yang sebenar-benarnya.

RS PKU Muhammadiyah Wonosobo sebagai salah satu amal usaha muhammadiyah yang bergerak pada bidang pelayanan kesehatan, sudah seharusnya memberikan kontribusi dalam dakwah dakwah yang dilakukan oleh Muhammadiyah. Rumah Sakit adalah salah satu media dakwah yang dapat dijadikan sebagai tempat untuk berdakwah para kader kader terbaik Muhammadiyah, untuk mencetak seorang kader yang militan dan mempunyai loyalitas tinggi terhadap kemajuan organisasi kemasyarakatan Muhammadiyah, tentu saja dibutuhkan media pembelanjaran atau perkaderan untuk mencetak kader Muhammadiyah yang handal.

Dalam rangka mengimplementasikan salah satu visi dari RS PKU Muhammadiyah Wonosobo untuk menyediakan insan RS PKU yang berakhlak mulia, memegang teguh nilai-nilai syariah, profesional dan kompeten dengan sistem pendidikan berkelanjutan serta berperan aktif dalam dakwah pencerahan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, maka diadakan Kegiatan Baitul Arqam RS PKU Muhammadiyah Wonosobo yang sekarang sudah Angkatan ke 5 dengan tema Implementasi Ideologi Muhammadiyah dalam pengelolaan Amal Usaha Muhammadiyah bidang Kesehatan yang diikuti oleh 78 karyawan yang sebagian dari Unsur Staf. Baitul Arqam ini dilaksanakan pada hari sabtu, ahad, 10-11 Juni 2023 di Wonoland Wonosobo dengan pembicara dari PP Muhammadiyah, PWM Jawa Tengah dan MPKSDI PWM Jawa Tengah.

rudyspramz.mpi


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website